L class='terusan'>adombo
Sabtu, 09 Mei 2015

Cara Bongkar dan Pasang Komputer

Diantara kalian pasti masih  ada yang bingung cara 
bongkar komputer atau pasang komputer, mungkin malah bisa bongkar ga bisa masang bisa masang ga bisa bongkar malah atau ga bisa dua-duanya :3 langsung aja kalo gitu.





biasa sediakan alat bahanya :


1. Satu unit PC.
2. Peralatan Bongkar.


Tahap tahap Pembongkaran Komputer diantaranya :
  1. Cek PC tersebut, pastikan apakah PC tersebut awalnya dalam keadaan baik atau tida. Pengecekannya dilakukan dengan cara mencoba menyalakan PC tersebut secara normal.
  2. Buka case PC/CPU dengan cara melepaskan baut yang terpasang pada case CPU agar semua komponen yang ada didalam CPU dapat dibongkar.
  3. Buka RAM dari slot dengan cara tekan seccara bersamaan pengunci RAM yang berada dibagian samping slot RAM
  4. Lepaskan Harddisk beserta baut dan kabel yang masih menempel pada Motherboard dan CPU Case.
  5. Lepaskan DV/CD-ROM beserta baut dan kabel yang masih terpasa pada Motherboard.
  6. Lepaskan kabel reset switch, USB, HDDLED, Power LED, SUSPEND LED, dan Speaker dari slotnya.
  7. Lepaskan Power Supply beserta kabel yang masih melekat di Motherboard dari CPU.
  8. Lepaskan Motherboard dengan cara melepaskan baut-baut yang menahan pada Motherboard dan pastikan sudah tidak ada kabel yang masih melekat di Motherboard.
  9. Lepaskan juga Processor yang terpasang pada Motherboard. Jika pasta silicon pendingin yang ada pada Processor sudah kering, sebaiknya pasta siliconnya ditambah agar processor tidak cepat panas
  10. Bersihkan komponen dari debu-debu atau kotoran yang melekat pada setiap komponen.

Selanjutnya adalah tahap pemasangan PC komputer yang tadi sudah di bongkar, diantaranya sebagai berikut :
  1. Pasangkan Power Supply terlebih dahulu
  2. kemudian pasangkan processor pada Motherboard
  3. Lalu pasangkan Motherboard pada casing
  4. Pasangkan RAM
  5. Pasangkan Harddisk dan DVD-ROM
  6. Kemudian pasangkan kabel IDE pada Harddisk dan         DVD-ROM
  7. Pasangkan konektor kabel Power Supply pada Harddisk dan DVD-ROM
  8. Setelah itu pasangkan kabel konektor dari switch dipanel depan casing dan LED seperti Reset, Power, HDD, LED, USB, Suspended dan Speaker
  9. Pasangkan casing CPU.
  10. Terakhir pasangkan konektor kabel keyboard, mouse, dan monitor